8 Tips Merawatan Hardisk agar Terhindar dari Kerusakan

Hard Disk atau perangkat keras berfungsi untuk mendukung komputerisasi. Hard Disk memiliki peranan penting pada komputer atau leptop, hard Disk digunakan untuk pusat penyimpanan data dan informasi. Data-data yang telah disimpan di dalam Harddisk tidak akan hilang walaupun pengguna mematikan perangkat komputer atau laptop. Dengan kata lain, harddisk memiliki peran sebagai media penyimpanan yang bersifat permanen, dan kapasitas daya tampung daripada harddisk itu sendiri terbilang cukup besar. Dimana kalkulasi yang dipakai adalah dalam ukuran Byte (B).

Hardisk tidak hanya dapat terpasang di dalam perangkat (internal) tetapi juga dapat dipasang di luar perangkat (eksternal) dengan menggunakan kabel USB ataupun FireWire. Perangkat Hard Disk tentu saja sudah menjadi perangkat yang harus diperlihara bagaimanapun keadaannya. Jika tidak, biasanya kinerja dari pada perangkat komputer atau laptop akan mengalami proses lamban atau yang sering disebut lemot. Berikut ini beberapat tips untuk merawat Hard Disk :

1. Jangan terlalu sering mengistall Ulang komputer atau Laptop
Seringnnya menginstall ulang dapat menimbulkan dampak negatif pada komputer atau laptop. Proses Insatall ulang membuat Hadr Disk berkerja sangat keras, apabila terlalu sering menginstall ulang dapak yang akan timbul yaitu terjadinya kerusakan pada komputer atau Laptop.

2. Gunakan Stabilizer atau Stavolt
Arus listrik yang tidak setabil merupakan salah satu penyebab yang membuat umur Hadr Disk tidak panjang, sebaiknya anda gunakan Stabilizer atau Stavolt agar arus listrik tetap stabil, sangat diajurkan apabila tegangan listrik kurang dari 200 Voltase. Dengan mengunakan Stabilizer atau Stavolt komponen-komponen pada komputer akan teraliri dengan stabil atau normal.

3. Menghapus data yang tidak diperlukan
Penuhnya data dengan Aplikasi dapat membuat Hard Disk cepat rusak. Sebaiknya anda menghapus data yang tidak perlu secara rutin dan menguninstall aplikasi yang sudah tidak digunakan. Hal ini bisa mengurangi penggunaan space di Hardisk sehingga hardisk tidak bekerja terlalu keras.

4. Biarkan udara tetap masuk
Suhu yang tinggi dapat merusak hardisk. Sebaiknya anda memberikan celah angin untuk masuk kedalam komponen-komponen komputer atau laptop dan hardisk dengan tidak menutup lubang cacing agar suhu tetap terjaga dan dan hard disk tetap dingin.

5. Lakukan pengecekan hardisk dengan defrag.
 Cara ini cukup efisien untuk menjaga kinerja pada hardisk. Lakukan pengecekan defrag hard drisk secara berkala seperti satu atau sekali atau dua bulan sekali. Namun perlu anda ingat jangan terlalu sering melakukan defrag karena kurang baik, karena dapat memperpendek usia hardisk.

6. Memasang Kipas dan Pastikan kipas tetap berputar
Udara memiliki peranan penting, sebaiknya  anda pastikan agar kipas selalu berputar namun jika pada hardisk anda tidak ada kipanya,  anda bisa memasangnya sendiri agar hardisk tetap dingin. dan selalu periksa power supply yang mengaliri tegangan ke dalam hardisk anda.

7. Tempatkan CPU di tempat yang di aliri udara.
Sebaiknya anda menjaga mesin agar suhu tetap stabil, karena jika suhu meningkat akan meyebabkan kerusakan dan jangan taruh CPU pada tempat yang lembab.

8. Matikan Komputer atau laptop dengan Benar
Mematikan komputer atau laptop tidak sesuai prosedur dapat berpengaruh pada hardisk, sebaiknya kita melakukannya sesuia dengan prosedur yang telah ditentukan. Apabila kita mematikan secara tiba-tiba tanpa melalui prosedur dapat berpengaruh pada hardisk karena aliran listrik akan berhenti secara tiba-tiba jika itu sering dilakukan bisa menyebabkan dampak buruk pada hardisk.

Nah itulah 8 Tips Merawatan Hardisk agar Terhindar dari Kerusakan, tips diatas cukup efisien dalam melakuakan perawatan Hard Disk. Semoga bermanfaat!

Belum ada Komentar untuk "8 Tips Merawatan Hardisk agar Terhindar dari Kerusakan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel